Masyarakat Desa Bonto memperlihatkan semangat dan dedikasinya dalam mempersiapkan diri untuk menghadapi lomba desa tingkat kabupaten. Dalam upaya meraih gelar lingkungan desa terbaik di Kabupaten Sinjai, warga Desa Bonto dengan semangat juangnya telah bersatu padu melaksanakan berbagai kegiatan kerja bakti, kebersamaan dan kekompakan terlihat di setiap sudut desa saat warga saling berkolaborasi untuk mempercantik dan mempersiapkan desa.
Salah satu kegiatan kerja bakti yang dilakukan adalah membersihkan dan merapikan lingkungan desa. Setiap warga desa turut serta membersihkan saluran air, membersihkan sampah, dan menyapu jalan-jalan desa.
kerja bakti ini juga telah memperkuat tali silaturahmi dan rasa kebersamaan di antara warga desa. Semangat gotong-royong yang terpancar dari setiap kegiatan kerja bakti menjadi pembelajaran berharga bagi generasi muda tentang pentingnya kebersamaan dan menjaga lingkungan.